Tips Mendapat Pekerjaan

Diposting oleh admin on Jumat, 30 April 2010

1. Temukan orang yang hidup dalam impian anda

Pengen jadi penyiar radio, saia yang pendengar setia mulai mendatangi beberapa stasiun radio dan berkenalan dengan penyiar-penyiarnya, disitu saia mendapatkan banyak sekali trik dan cara lolos seleksi recruitment penyiar. Lain lagi dengan teman saia yang bekerja di bagian departemen komunikasi di sebuah perusahaan, dia punya cita-cita menjadi produser televisi dan memang dia pernah mempelajari produksi TV saat kuliah, akhirnya dia mendatangi PR beberapa stasiun TV dan mencari kenalan seorang produser, akhirnya dia yang awalnya cuma menjadi asisten, sekarang saia dengar-dengar sudah cukup sukses memegang beberapa acara.

2. Ketahuilah keahlian anda
Jawablah pertanyaan berikut, apakah pekerjaan impian anda itu membutuhkan keahlian yang lebih dari yang anda miliki selama ini? Apakah anda butuh pengalaman lain selain yang dibutuhkan pekerjaan anda sekarang? Apa yang anda inginkan? Apa yang anda butuhkan? Setelah menemukan jawabannya, segera penuhi kebutuhan dan tutupi kekurangan anda. Untuk menentukan langkah-langkah selanjutnya, ikuti saran dari orang-orang yang anda kenal berdasarkan langkah pertama sebelumnya

3. Miliki jaringan seluas-luasnya
Dengan semakin banyak kenalan anda, semakin banyak pula source anda untuk semakin mendekati pekerjaan impian anda

4. Jadikan spesifik
Pastikan target anda pada lingkungan yang benar, karena pekerjaan yang begitu hebat di suatu perusahaan bia jadi hanya jabatan sederhana di perusahaan lain. Misalnya menjadi recruiter di perusahaan recruitment besar dipekerjakan dengan gaji yang jauh lebih tinggi, daripada recruiter di perusahaan biasa

5. Buatlah jadwal dan ikuti
Jangan gunakan kata-kata yang tidak bersemangat, ’seperti suatu saat’ atau ’secepatnya’ dibelakang rencana yang sudah anda tulis. Tapi tulislah ”Dalam waktu 3 bulan, saia akan meneruskan pada langkah selanjutnya”. Waktu tersebut bisa jadi tempo dimana anda mengumpulkan informasi seputar pekerjaan impian, mengembangkan jaringan, dll. Tanpa rencana yang solid dan komitmen, impian tidak akan mungkin tercapai

6. Siapkan alternatif
Misalnya nih, setelah meneliti pekerjaan tsb, anda menemukan bahwa pekerjaan impian tsb tidak semenarik yang anda bayangkan, misalnya anda tidak mau bekerja 12 jam sehari, maka segera cari rencana cadangan. Adakah karir lain yang menawarkan kesenangan serupa? Bisakah anda berkompromi hanya menjadi manager artis daripada menjadi artisnya?

{ 0 komentar... read them below or add one }

Posting Komentar

Search